Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan di tengah mewabahnya Pandemi Covid-19, Polres Aceh Timur melaksanakan giat bhakti sosial (baksos) dengan membagikan 525 paket sembako ke masyarakat kurang mampu dalam sejumlah kecamatan di Aceh Timur.

Kepedulian pihak kepolisian tersebut merupakan wujud nyata kepedulian Polres Aceh Timur terhadap masyarakat yang terdampak wabah Pandemi Covid-19. Dalam baksos itu dihadiri Bupati Aceh Timur Hasballah HM Thaib dan Pabung Kodim 0104/Atim Kapten ARH Jumari serta para pejabat utama Polres Aceh Timur serta Pimpinan Dayah AMAL Tgk Armis Musa.

“Sinergitas TNI-Polri dan pemerintah ini bagian dari bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang membutuhkan di tengah mewabahnya pandemi Covid-19,” kata Kapolres Aceh Timur AKBP Eko Widiantoro, disela-sela membagikan sembako di Gampong Paya Bili, Kecamatan Peudawa, Kabupaten Aceh Timur, Selasa. 

Penyaluran sembako tersebut, lanjut kapolres, diharapkan bisa meringankan beban masyarakat yang perekonomianya terganggu akibat dari dampak dari wabah Corona. 

“Dalam kondisi seperti ini mari kita bersama berdo’a semoga Covid-19 ini segera berlalu dan aktifitas masyarakat bisa kembali lancar seperti sediakala,” ujar Eko.

Disisi lain, kepolisian juga terus menghimbau agar masyarakat mengikuti aturan pemerintah terkait Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB), Perilaku Hidup Sehat dan Bersih (PHBS), penerapan social distancing dan bagi para perantau di Jabodetabek dan kota lain agar tidak mudik ke kampung halamannya.

“Tetap jalankan aturan pemerintah terkait jaga jarak, PHBS, PSBB dan para perantau lebih baik tidak mudik sayangilah keluarga di kampung halaman,” demikian AKBP Eko Widiantoro.

 

Pewarta: Hayaturrahmah

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2020