Sembilan paket pembangunan jaringan irigasi dan peningkatan jalan aslpalt hotmix sumber Dana Alokasi Khusus (DAK) senilai Rp26 milyar dipangkas anggarannya dialihkan untuk penanganan COVID-19.  

“Iya benar, semua kegiatan pembangunan sumber DAK 2020 pada Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Abdya sudah di pangkas habis,” kata kepala Dinas PUPR Kabupaten Abdya, Much Tavip di Blangpidie, Sabtu.

Adapun sembilan paket proyek pembangunan yang telah dipangkas oleh Pemerintah tingkat pusat tersebut, terdiri dari paket pembangunan jaringan irigasi dan paket pembangunan peningkatan jalan asphalt hotmix.

“Total anggaran pembangunan itu Rp26 milyar. Sumber DAK tahun 2020 yang dipangkas oleh Pemerintah tingkat pusat ini untuk dialihkan penanganan COVID-19 yang kini tengah melanda Tanah Air,” katanya

Ia berharap kepada seluruh lapisan masyarakat kabupaten Abdya agar bersabar, karena pembangunan jalan dan jaringan irigasi yang telah diusulkan melalui Musrenbang tahun lalu, untuk sementara tahun ini ditiadakan.

“Insyaallah bila masih ada umur panjang. Allah SWT mengijinkan pada tahun anggaran 2021 akan datang kita usulkan kembali dan kepada seluruh masyarakat kabupaten Abdya agar dapat makluminya,’’ ucap Tavip

 

Pewarta: Suprian

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2020