Belajar tatap muka tingkat Sekolah Dasar (SD) yang diwacanakan Dinas Pendidikan Kabupaten Aceh Jaya  pada 14 September 2020 masih menunggu keputusan tim gugus tugas COVID-19.

Keputusan tersebut diambil karena kasus COVID-19 di Kabupaten setempat terus bertambah yang saat ini mencapai 9 orang.

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Aceh Jaya, Abdul Jabar melalui Sekdis Pendidikan Khairullah menyampaikan kalau pihaknya saat ini sudah menyurati tim gugus tugas untuk menanyakan kecamatan mana saja yang masih zona hijau.


"Belajar tatap muka salah satu syarat dari kemendikbud adalah zona hijau, kita masih berpegangan kesitu, karena wilayah kita meningkat COVID-19 maka kita harus bekerjasama dengan tim gugus untuk menanyakan kecamatan mana saja yang hijau,"kata Khairullah, selasa.


Ia menambahkan kalau wacana awal pelaksanaan sekolah tatap muka memang pada tanggal 14 September 2020 mendatang, namun keputusan nanti setelah adanya rekomendasi dari tim gugus tugas.

"Yang lebih tau zona hijau kan tim gugus tugas COVID-19, kalau sebelum tanggal 14 September 2020 keluar rekomendasi tersebut bearti kita buka sekolah sesuai dengan jadwal yang telah kita tentukan, wilayah kita pasti ada kecamatan yang masih zona hijau,"kata Khairullah.


 

Pewarta: Arif Hidayat

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2020