Satuan Tugas (Satgas) COVID-19 Kota Lhokseumawe menyatakan 32 pasien positif COVID-19 di daerah itu menjalani isolasi mandiri di rumah masing-masing.

"Jumlah pasien COVID-19 di Lhokseumawe saat ini tinggal 36 orang, 32 orang di antaranya menjalani isolasi mandiri di rumah masing-masing, sementara empat pasien lainnya dalam perawatan di rumah sakit,"  kata Juru Bicara Satgas COVID-19 Kota Lhokseumawe Marzuki di Lhokseumawe, Rabu.

Marzuki menyebutkan total kasus positif COVID-19 di Kota Lhokseumawe hingga Rabu (13/1) mencapai 386 orang, 14 pasien di antaranya meninggal dunia dan 336 orang dinyatakan sembuh.

Sedangkan total pasien suspect, kata Marzuki, mencapai 1.224 orang dengan rincian 1.140 orang sudah selesai pemantauan dan 84 orang masih dalam pemantauan.

"Petugas medis terus mengawasi perawatan pasien positif COVID-19 yang menjalani isolasi mandiri, hingga benar-benar dinyatakan sembuh," kata Marzuki.

Marzuki mengingatkan angka COVID-19 di Kota Lhokseumawe masih tinggi. Oleh karena itu masyarakat diminta tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan.

"Pandemi COVID-19 masih belum berakhir. Maka marilah bersama-sama melawan COVID-19 dengan disiplin menerapkan protokol kesehatan," kata Marzuki.

Pewarta: Dedy Syahputra

Editor : M.Haris Setiady Agus


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2021