Sebanyak 56.293 pelajar Sekolah Dasar (SD), Madrasah Ibtidayah (MI) dan Sekolah Dasar Luar Biasa (SDLB) se-Kabupaten Aceh Timur memakai masker secara serentak.

“Ini merupakan bagian dari pelaksanaan Program Gerakan Masker Sekolah (Gemas) 2 yang dilaksanakan serentak oleh Pemerintah Aceh di 23 kabupaten/kota,” kata Kepala Dinas Pendidikan Aceh, Drs H Alhudri, di Kabupaten Aceh Timur, Sabtu.

Ia menjelaskan Masker yang dibagikan tersebut adalah masker khusus untuk anak dengan aneka motif berciri khas anak. 

“Saya berpesan agar siswa diajarkan doa tolak bala, karena dengan doa dan usahalah, maka wabah ini dapat ditekan dan dihilangkan dari muka bumi,” katanya.  

Gemas 2 bertujuan untuk memutus mata rantai penularan virus corona di lingkungan sekolah. 

Gerakan tersebut merupakan langkah agar para generasi muda Aceh tetap aman dari serangan virus saat mengikuti pembelajaran tatap muka.

"Pada GEMAS tahap pertama, Pemerintah Aceh telah sukses menekan angka COVID-19, di tengah trend perkembangan COVID-19 secara global dan nasional yang cukup mengkhawatirkan," katanya. 

Saat ini, proses pembelajaran tatap muka sudah berlangsung, namun memasuki tahun 2021, angka Covid-19 secara nasional dan global kembali meningkat. Sebagai upaya perlindungan kepada masyarakatnya, terutama di lingkungan sekolah, Pemerintah Aceh kembali menggelar GEMAS tahap 2.

Kadisdik menyebutkan bahwa gerakan ini bukan semata-mata membagikan masker, tetapi juga membekali siswa dengan pengetahuan tentang cara penularan dan pencegahan virus corona.

"Kami berharap kegiatan pembagian masker ini dapat secara efektif memutus rantai penularan COVID-19 di kalangan pelajar. Dengan memakai masker anak-anak tidak hanya mampu melindungi dirinya sendiri, tetapi juga orang lain," sebutnya.

Pewarta: Muhammad Ifdhal

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2021