Rumah Sakir Umum Daerah Zainoel Abidin (RSUDDZA) Aceh menghadirkan inovasi baru yakni Sikarza (Sistem informasi karyawan RSDUZA Aceh).

“Aplikasi yang kita hadirkan ini sebagai wujud komitmen untuk menjaga lingkungan dan juga mengintegrasikan data kepegawaian dan tentu untuk efisiensi anggaran,” kata Direktur RSUDZA, dr Isra Firmansyah, Sp.A, Ph.D  di Banda Aceh, Minggu.

Ia menjelaskan aplikasi tersebut juga bertujuan memudahkan para karyawan di lingkungan RSUDZA untuk mengupdate data termasuk untuk kemudahan dalam pengurusan pangkat.

Menurut dia sebelum hadirnya sistem tersebut karyawan harus menyiapkan bekas yang cukup banyak, namun dengan adanya aplikasi tersebut, para karyawan cukup mengunduh dan juga memperbaharui data yang tersedia di aplikasi tersebut.

Kehadiran aplikasi tersebut tentu akan memudahkan para karyawan dalam menyimpan dan memanfaatkan data termasuk juga memudahkan administrasi karena data yang diperlukan dapat diakses setiap saat.

“Aplikasi yang digunakan oleh pegawai RSUDZA baik ASN maupun kontrak untuk memperbarui/ update data masing-masing, aplikasi ini juga terintegrasi dengan app lainnya di RSUDZA, terdapat personal file, pelatihan, penelitian, sampai jumlah jam pelatihan dalam setahun yg didapat oleh masing-masing karyawan. Artinya aplikasi ini akan sangat membantu dan memudahkan,” katanya.

Lebih lanjut ia menjelaskan Personal file sendiri merupakan standar yg diadopsi dari kars (komite akreditasi rumah sakit), yang mempunyai 21 standar, seperti SIP, sertifikat vaksin dan lainnya.

“Masing-masing pegawai RSUDZA dapat mengupload sertifikat, baik itu sertifikat pelatihan, ijazah, dan personal file sesuai standar KARS,” katanya.

Sikarza adalah app internet yang digunakan oleh seluruh warga RSUDZA, yang dapat diakses di dalam RSUDZA dan merupakan hasil pengembangan IT rumah sakit tersebut.

Kehadiran Sikarza juga merupakan permintaan dan koordinasi dengan bidang-bidang terkait dalam upaya untuk meningkatkan pelayanan.

Pewarta: M Ifdhal

Editor : M Ifdhal


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2021