Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali menyatakan pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) merupakan ajang untuk mengukur prestasi atas pembinaan  yang telah dilakukan Pemerintah Provinsi dan kabupaten/kota.

“Ajang ini menjadi sarana untuk mengukur prestasi di mana nanti, kita dapat melihat sejauh mana pembinaan yang telah dilakukan oleh setiap daerah terhadap atlet-atlet dalam setiap cabang olahraga,” kata Menpora di Banda Aceh, Kamis.

Pernyataan itu disampaikannya di sela-sela deklarasi pelaksanaan tuan rumah bersama PON XXI tahun 2024 Aceh-Sumut di Anjong Mon Mata, Banda Aceh yang turut dihadiri langsung Gubernur Aceh Nova Iriansyah dan Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi, Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat, Marciano Norman, Ketua KONI Aceh Muzakir Manaf, Ketua KONI Sumut John Ismadi Lubis.

Ia menjelaskan pihaknya bersama DPR telah melahirkan Undang Undang tentang keolahragaan di mana di dalam regulasi tersebut menyebutkan PON merupakan tempat untuk mengukur prestasi setiap atlet dari seluruh penjuru negeri ini.

“Artinya, lewat kegiatan PON ini kita dapat melihat sejauh mana komitmen daerah dalam memberikan perhatian dan pembinaan kepada para atlet di setiap cabang olahraga,” katanya.

Ia juga berpesan kepada tuan rumah pelaksanaan PON Aceh-Sumut 2024 agar sukses penyelenggaraan, sukses prestasi,dapat melaksanakan kegiatan dengan sukses, sukses administrasi dan sukses ekonomi.

Menpora juga mengingatkan kepada semua pihak terutama tuan rumah penyelenggara PON ke XXI untuk dapat mengutamakan sportivitas dalam pelaksanaan dan tidak menghalalkan berbagai cara untuk meraih prestasi.

“Prestasi yang diraih oleh para atlet di PON Aceh-Sumut harus benar-benar hasil pembinaan yang dilakukan oleh masing-masing provinsi bukan membeli atau mengambil atlet dari provinsi lainnya dalam meraih prestasi,” katanya.

Ia mengajak semua provinsi untuk meraih prestasi di ajang tingkat nasional tersebut lewat atlet-atlet yang telah dibina secara berkelanjutan oleh masing-masing daerah guna menoreh prestasi dan mengharumkan nama daerah masing-masing.

“Penyelenggaraan PON dengan tuan rumah dua daerah yakni Aceh-Sumut merupakan yang pertama digelar. Saya optimistis penyelenggaraan PON Aceh-Sumut ini akan berjalan sukses,” katanya.

 

Pewarta: M Ifdhal

Editor : M Ifdhal


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2022