Musisi lokal Aceh asal Lamno Aceh Jaya M Insya Putra alias Bang Prak kembali merilis single terbarunya berjudul 'Kami ini Orang Kaya', lagu ini mengkritik orang-orang yang suka memamerkan harta lewat media sosial.
"Rilis terbaru saya ini lebih kepada memberikan pesan agar orang-orang jangan terlalu memamerkan harta di media sosial," kata Bang Prak, di Banda Aceh, Rabu.
Bang Prak mengatakan, berangkat dari fakta sosial hari ini semakin banyak generasi muda khususnya di Aceh memamerkan hartanya lewat media sosial baik saat berbelanja, mobil mewah serta benda-benda lainnya.
"Selama ini di media sosial terutama di Tik Tok banyak orang pamer harta, dan kita lihat juga banyak komentar itu yang tidak baik," ujarnya.
Lagu ini, kata Bang Prak, sebagai upaya dirinya menyampaikan kritikan sosial kepada masyarakat agar jangan terlalu sering memamerkan hartanya. Karena pada dasarnya semua orang itu kaya.
"Karena fakta ini kemudian saya saya terinspirasi mengkritik kegiatan seperti ini, ya sesuai kemampuan saya selalu musisi lokal, saya kritik lewat satu karya musik saya," katanya.
Dirinya berharap, semoga dengan lagu yang diciptakan tersebut masyarakat khususnya di Aceh sadar dan dapat berubah untuk tidak lagi sering memamerkan hartanya.
"Apalagi banyak masih orang-orang yang susah mencari nafkah, sehingga aktivitas seperti itu sangatlah tidak baik," ujarnya.
Dalam kesempatan ini, Bang Prak juga menjelaskan, lagu ini dikemas ala komedi dari permainan Aceh tempo dulu “Din Samsudin dan kami ini orang Kaya”.
Komedi ini pernah dimainkan anak-anak Aceh di era 87-an dan mencoba mengisahkan keadaan di media sosial yang kebanyakan memamerkan harta.
Dalam video klip kali ini, ia melibatkan artis komedi lokal lainnya seperti Him Morning. Kemudian, Surya yang pernah mengikuti Master Chef Indonesia season 6 tahun 2020. Serta juara 1 angkat berat internasional ajang static Monster Worldwide 2020 Muhammad Iqram.
"Lagu ini diproduksi oleh Samura Studio Ulee Kareng Banda Aceh. Lokasi syuting di Banda Aceh dan Aceh Besar. Tayang Perdana Rabu 27 April Hari Ini di Youtube: Bang Prak Official," kata Bang Prak.
COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2022
"Rilis terbaru saya ini lebih kepada memberikan pesan agar orang-orang jangan terlalu memamerkan harta di media sosial," kata Bang Prak, di Banda Aceh, Rabu.
Bang Prak mengatakan, berangkat dari fakta sosial hari ini semakin banyak generasi muda khususnya di Aceh memamerkan hartanya lewat media sosial baik saat berbelanja, mobil mewah serta benda-benda lainnya.
"Selama ini di media sosial terutama di Tik Tok banyak orang pamer harta, dan kita lihat juga banyak komentar itu yang tidak baik," ujarnya.
Lagu ini, kata Bang Prak, sebagai upaya dirinya menyampaikan kritikan sosial kepada masyarakat agar jangan terlalu sering memamerkan hartanya. Karena pada dasarnya semua orang itu kaya.
"Karena fakta ini kemudian saya saya terinspirasi mengkritik kegiatan seperti ini, ya sesuai kemampuan saya selalu musisi lokal, saya kritik lewat satu karya musik saya," katanya.
Dirinya berharap, semoga dengan lagu yang diciptakan tersebut masyarakat khususnya di Aceh sadar dan dapat berubah untuk tidak lagi sering memamerkan hartanya.
"Apalagi banyak masih orang-orang yang susah mencari nafkah, sehingga aktivitas seperti itu sangatlah tidak baik," ujarnya.
Dalam kesempatan ini, Bang Prak juga menjelaskan, lagu ini dikemas ala komedi dari permainan Aceh tempo dulu “Din Samsudin dan kami ini orang Kaya”.
Komedi ini pernah dimainkan anak-anak Aceh di era 87-an dan mencoba mengisahkan keadaan di media sosial yang kebanyakan memamerkan harta.
Dalam video klip kali ini, ia melibatkan artis komedi lokal lainnya seperti Him Morning. Kemudian, Surya yang pernah mengikuti Master Chef Indonesia season 6 tahun 2020. Serta juara 1 angkat berat internasional ajang static Monster Worldwide 2020 Muhammad Iqram.
"Lagu ini diproduksi oleh Samura Studio Ulee Kareng Banda Aceh. Lokasi syuting di Banda Aceh dan Aceh Besar. Tayang Perdana Rabu 27 April Hari Ini di Youtube: Bang Prak Official," kata Bang Prak.
COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2022