Banda Aceh (ANTARA Aceh) - Mahasiswa asal Hongkong  tertarik untuk melihat langsung keberadaan kopi Gayo melalui International Coffee Workshop yang digelar di Takengon, Kabupaten Aceh Tengah.

Direktur The Rainforest Coffee Afrianty Sitanggang di Takengon, Rabu mengatakan bahwa kopi yang berasal dari Gayo sudah mendunia termasuk Hongkong.

"Mahasiswa dari University of Hongkong tertarik untuk melihat langsung keberadaan kopi Gayo," katanya. 
  
Ia menjelaskan dengan kegiatan tersebut akan terjadi pertukaran budaya, termasuk pertukaran informasi tentang keberadaan kopi yang ada di gayo dan kopi yang sudah ada di Hongkong.

Sementara itu perwakilan Mahasiswa University of Hongkong, Isha Sengupta mengakui sangat senang datang ke Indonesia dapat melihat langsung keberadaan kopi gayo.

"Kami sangat terkesan dengan masyarakatnya yang ramah dan juga bisa bertukar informasi dengan masyarakat gayo," katanya.

Sementara perwakilan Pemerintah daerah yang dihadiri Sekda Kabupaten Aceh Tengah Karimansyah berharap mahasiswa asal Aceh Tengah dapat menyajikan informasi  terbaik¿ bagi mahasiswa asal hongkong tersebut.

"Berikanlah informasi yang terbaik kepada sahabat-sahabat yang datang dari jauh, sehingga mereka mempunyai bekal yang cukup terkait dengan sosial budaya, maupun aspek-aspek lain termasuk kopi gayo," katanya.

Pewarta: Pewarta : Muhammad Ifdhal

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2016