Anjungan Aceh Selatan dipenuhi pengunjung karena penampilan Sanggar Rapa'i Geleng.
 
Sanggar Rapa'i Geleng ini adalah tarian yang berasal dari Aceh Selatan.
 
Penampilan sanggar tari ini bukan sekadar hiburan, melainkan sebuah persembahan yang menggambarkan kedalaman makna dalam setiap gerakan tarian. 
 
Muzakar, sebagai pemimpin sanggar, menjelaskan Rapai' Geleng ini bercerita tentang menghidupkan kembali nilai-nilai sejarah, adat, seni, dan budaya-budaya Aceh. 
 
"Kami ingin memastikan bahwa generasi muda juga menghargai dan melestarikan warisan budaya ini," ujarnya di Anjungan Aceh Selatan, Minggu (12/11).
 
Penampilan Sanggar Rapa'i Geleng Aceh Selatan menjadi sorotan utama, yang bakal tampil juga di acara seremoni penutupan PKA Ke-8 pada malam penutupan nantinya.
 
"Alhamdulillah kami dipilih oleh panitia provinsi Aceh bakal tampil di acara penutupan PKA Ke-8 ini nanti malam sekitar jam 21.00 WIB di panggung utama", katanya 
 
Salah satu pengunjung Anjungan Aceh Selatan Sidiq, mengatakan "pas sekali saya berkunjung ke anjungan Aceh Selatan ada tarian ini, saya berasal dari Aceh Selatan jadi saya ter niat untuk melihat kampung halaman saya", katanya
 
Para pengunjung yang memadati Anjungan Aceh Selatan di Taman Saifatuddin terlihat terpukau oleh gerakan tarian dan penampilannya. 
 
Penampilan Sanggar Rapa'i Geleng Aceh Selatan pada PKA Ke-8 di Banda Aceh bukan hanya menciptakan hiburan, tetapi juga menjadi sarana memperkuat dan merayakan warisan budaya Aceh.

Penulis: Imellda Lydyana, mahasiswa Malikussaleh
 

Pewarta: Redaksi Antara Aceh

Editor : Febrianto Budi Anggoro


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2023