Sekitar 25.000 orang tercatat telah mengunjungi Anjungan Sabang selama Pekan Kebudayaan Aceh (PKA) ke-8 yang digelar di Taman Shafiatuddin Banda Aceh, sejak pembukaan hingga penutupan pada Minggu (12/11).
Anjungan Sabang, sebagai salah satu pusat perhatian dalam PKA ke-8, berhasil mencuri perhatian dengan pesona dan ragam seni yang ditampilkan. Dari seni tradisional hingga karya kontemporer, Anjungan Sabang menjadi daya tarik utama yang tak bisa diabaikan.
“Alhamdulillah setiap harinya kita ramai pengunjung, tapi di hari terakhir ini sangat ramai ya, semoga aja jadi anjungan favorit,” ucap Widya, Koordinator Anjungan Sabang.
Baca juga: Sabang juara pertama pemeran ekonomi rempah PKA 8
Baca juga: Sabang juara pertama pemeran ekonomi rempah PKA 8
Dalam suasana penuh semangat, pengunjung PKA ke-8 beramai-ramai menuju Anjungan Sabang pada hari terakhir acara. Mereka terpesona oleh pertunjukan seni, pameran kreatif, dan spot foto sabang uncover yang disediakan di Anjungan Sabang.
Tak hanya menawarkan hiburan, Anjungan Sabang juga menjadi tempat untuk mempromosikan kekayaan budaya dan pariwisata Aceh. Pelaku seni lokal turut berpartisipasi dalam memperkenalkan keindahan dan keunikannya kepada pengunjung dari berbagai kalangan.
Para pengunjung memberikan respon positif terhadap Anjungan Sabang yang memukau. Mereka tidak hanya terhibur, tetapi juga mendapatkan wawasan mendalam tentang warisan budaya dan seni yang dimiliki oleh Aceh.
Dalam wawancara dengan beberapa pengunjung, banyak yang menyatakan bahwa Anjungan Sabang menjadi highlight bagi mereka di PKA ke-8. Keberagaman program seni dan kebudayaan yang ditampilkan berhasil menciptakan kenangan tak terlupakan bagi para pengunjung.
“Di hari terakhir ini saya datang bersama keluarga ke Anjungan Sabang, karena anak anak senang sekali melihat Ikan Nemo dan foto di aquarium berdiri itu” ujar Fitriani, salah satu pengunjung
Momen penutupan PKA ke-8 di Anjungan Sabang menegaskan pentingnya peran seni dan budaya dalam mempersatukan masyarakat. Melalui acara ini, Aceh berhasil menunjukkan kekayaan seni dan budaya yang patut dibanggakan.
Dengan jumlah pengunjung yang fantastis pada hari penutupan acara, Anjungan Sabang di PKA ke-8 sukses menarik perhatian dan memberikan kontribusi positif bagi promosi seni dan pariwisata Aceh secara keseluruhan.
Penulis: Sella Dwi Puspita, mahasiswa Malikussaleh
Baca juga: Keren! Ada kapal jamaah haji zaman dulu di anjungan Sabang
Baca juga: Keren! Ada kapal jamaah haji zaman dulu di anjungan Sabang