Penjabat (Pj) Wali Kota Lhokseumawe, Imran resmi dipindah tugaskan menjadi Pj Bupati Subang di Acara pelantikan yang berlangsung pada Selasa (19/12) di Aula Barat, Gedung Sate, Bandung, Jawa Barat. Namun, sampai sekarang belum diketahui secara pasti siapa pengganti Imran sebagai Pj Wali Kota Lhokseumawe.
 
Kepala Bagian (Kabag) Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokopim) Pemerintah Kota Lhokseumawe, Darius, mengatakan hingga saat ini belum diketahui siapa yang akan ditunjuk menggantikan Imran dalam masa transisi kepemimpinan kota Lhokseumawe.

Pada umumnya, Pelaksana harian (Plh) dijabat oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Lhokseumawe, T Adnan. Meskipun tanpa Pj Wali Kota, pemerintahan Lhokseumawe terus berjalan sesuai rencana dan harapan. 
 
"Walaupun tanpa Pj (wali kota), kami harap Pemko Lhokseumawe tetap menjalankan tugas dan tanggung jawabnya yang sudah ditentukan," katanya.
 
Ia menyebutkan, lanjut Darius, pelantikan tersebut dilakukan oleh Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Triadi Machmudin. Pelantikan menyusul berakhirnya masa jabatan Bupati Subang periode 2018-2023 Ruhimat, kini Subang dipimpin oleh Imran selama setahun ke depan.
 
Diberitahukan adapun informasi untuk penunjukan Pj wali kota yang ditentukan oleh Pj Gubernur Aceh, pada Jumat (22/12) sore, serah terima jabatan di Banda Aceh.
 
"Penunjukan tugas seorang Pj Kepala Daerah itu merupakan kewenangan pusat," ujarnya.

Penulis Kamal, mahasiswa Malikussaleh

Baca juga: Ratusan warga antusias serbu pasar murah di Lhokseumawe

Pewarta: Redaksi Antara Aceh

Editor : Febrianto Budi Anggoro


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2023