Kutacane (ANTARA Aceh) - PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region (MOR) I Sumatera Bagian Utara mengutarakan, Terminal Bahan Bakar Minyak (TBBM) Medan Group memasok kebutuhan BBM di Kutacane, Kabupaten Aceh Tenggara.

"TBBM Medan Group berada di Jalan KL Yos Sudarso, Kecamatan Medan Labuhan. TBBM ini, memasok untuk enam kabupaten/kota di Aceh," kata Sales Representative PT Pertamina MOR I Sumbagut Wilayah Aceh, Anditya Anwar di Kutacane, Rabu.

Dia merinci, ke enam wilayah kabupaten/kota di Aceh tersebut yakni Aceh Tenggara, Subussalam, Gayo Lues, Singkil, Aceh Tamiang, dan Langsa dari total 23 daerah di provinsi itu.

Sedangkan 17 kabupaten/kota di Aceh lagi, dipasok dari lima TBBM di provinsi ini yaitu Lhokseumawe, Meulaboh, Krueng Raya, Sabang, dan Simeulue.

Anditya mengatakan, kebutuhan BBM di wilayah Aceh semakin meningkat setiap tahun, dan kini rata-rata konsumsi total berada diangka 1.386 kiloliter per hari dengan 50 unit Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU).

"Kalau pemakaian BBM di SPBU, mengalami peningkatan khususnya bahan bakar nonsubsidi di berbagai wilayah di Aceh," ucapnya.

Ia mengaku, mulai tahun ini pihaknya lebih memprioritaskan penyaluran BBM nonsubsidi dari total enam TBBM baik terdapat di Aceh, maupun di Medan.

Seperti bahan bakar bensin yang dijual SPBU di Aceh yakni jenis Pertalite dengan kadar oktan 90, Pertamax kadar oktan 92 dan 95, serta bahan bakar diesel yaitu Dex dan Dexlite.

"Kita jaga terus penyalurannya, agar BBM nonsubsidi ini tidak cepat habis di SPBU," katanya.

Data PT Pertamina MOR I Sumbagut tahun 2016 menyebut, migrasi BBM non penugasan pemerintah atau PSO di wilayah Aceh masih 35:65 persen, Sumut 50:50 persen, Sumbar 55:45, dan Riau 60:40 persen.

"Rata-rata konsumsi BBM non PSO saat ini di Riau 60:40 persentasenya. Sebelumnya, di angka 80:20," ucap General Manager PT Pertamina MOR I Sumbagut, Romulo Hutapea.

Ia menceritakan, konsumsi Premium masih tinggi sekitar 60 persen, dan 40 persen sudah nonsubsidi mulai dari jenis Pertalite, Pertamax dan Pertamax Turbo.

Pewarta: Muhammad Said

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2017