Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Besar melaporkan satu dari dua warga Banda Aceh yang terseret arus saat mandi di pantai Lhoknga telah ditemukan meninggal dunia, sedangjan seorang lagi masih dalam pencarian.

Kepala Pelaksana BPBD Aceh Besar, Ridwan Jamil, di Aceh Besar, Rabu, mengatakan, dua orang korban tersebut yakni Muhammad Nabawi (17) asal Aceh Utara yang berdomisili di Lam Jame, Kota Banda Aceh dan Agus Muliadi (29) asal Rusunawa Keudah Banda Aceh.

"Keduanya terseret arus saat sedang mandi di Pantai Lhoknga pada (18/6) sore kemarin pukul 16.20 WIB," kata Ridwan Jamil.

Baca juga: Basarnas evakuasi satu korban tenggelam di laut Aceh Barat, seorang korban lain masih dicari

Dirinya menyampaikan, musibah laka laut tersebut diketahui saat warga mendengar teriakan minta tolong dari korban yang sedang mandi di bibir Pantai Lhoknga, Aceh Besar.

"Seketika itu korban pun langsung hanyut terseret ombak dan arus laut. Selanjutnya, pelapor meminta bantuan menghubungi Tim SAR," katanya.

Setelah itu, korban Muhammad Nabawi (17) telah ditemukan oleh masyarakat di lokasi kejadian, dinyatakan meninggal dunia saat tiba di Puskesmas setempat.

Sedangkan korban Agus Muliadi (29) masih belum ditemukan. Upaya pencarian terus dilakukan hingga hari ini.
 
"Korban masih belum ditemukan, operasi SAR untuk kegiatan pencarian masih dilanjutkan," demikian Ridwan Jamil.

Baca juga: Peziarah di Nagan Raya ditemukan meninggal dunia 15 Km dari lokasi tenggelam

Pewarta: Nurul Hasanah

Editor : Febrianto Budi Anggoro


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2024