Pemerintah Kabupaten Aceh Besar melalui Dinas Pertanian daerah setempat mengimbau peternak untuk tetap mewaspadai munculnya gejala Penyakit Mulut dan Kuku (PMK).
“Kami selalu mengimbau kepada para peternak agar melaporkan segera kepada petugas peternakan atau petugas Kesehatan Hewan, bila hewan ternak mereka mengalami gejala yang diduga PMK,” kata Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Aceh Besar Jakfar di Jantho, Senin.
Pernyataan itu disampaikannya terkait adanya dugaan PMK terhadap hewan ternak masyarakat di Kecamatan Darul Kamal dalam beberapa hari terakhir.
Baca juga: Kemenko PMK: PKA Aceh untuk cegah pengaruh budaya asing
Baca juga: Kemenko PMK: PKA Aceh untuk cegah pengaruh budaya asing
Ia menjelaskan pihaknya langsung menerjunkan petugas dari Distan dan tim Kesehatan hewan di kecamatan tersebut untuk melakukan vaksinasi.
"Alhamdulillah, para petugas sudah memberikan vaksin dan penyemprotan di lokasi kandang peternak," katanya.