Banda Aceh (ANTARA Aceh) - Pemerintah Kabupaten Aceh Besar melalui Dinas Pertanian pada tahun 2017 akan menanam kedelai seluas 500 hektare pada tahun 2017 dalam upaya meningkatkan produksi komoditi tersebut di masa mendatang.

"Kita targetkan tahun ini jumlah lahan komoditas kedelai yang akan ditanam di Aceh Besar seluas 500 hektare dengan estimasi produksi mencapai 4 ton per hektare," kata Kadis Pertanian Aceh Besar, Ahmad Tarmizi di Aceh Besar, Selasa.

Pernyataan itu disampaikan di sela-sela penanaman perdana komoditi kedelai seluas 120 hektare di Gampong/desa Lambada, Kemukiman Lamteuba, Kecamatan Seulimuem yang merupakan kerja sama Dinas Pertanian dengan Kodim 0101/BS.

Ahmad Tarmizi menjelaskan kegiatan tersebut juga merupakan upaya meningkatkan produksi dan swasembada pangan, sehingga pendapatan petani dapat meningkat di masa mendatang.

"Kita terus berupaya meningkatkan kesejahteraan petani salah satunya dengan mendongkrak produktivitas dari hasil pertanian milik petani, sehingga hasil yang diperoleh lebih besar" katanya.

Ia mengatakan penanaman komoditi kedelai tersebut juga difokuskan di Kecamatan Lembah Seulawah, Kota Jantho, Kuta Cot Glie dan Indrapuri.

Dandim 0101/BS, Kol Inf Mahesa Fitriadi mengatakan pihaknya bersama Pemkab Aceh Besar terus berupaya meningkatkan produksi petani, terutama komoditi padi dan kedelai.

"Kegiatan ini juga terkait dengan Program Presiden Joko Widodo di seluruh Indonesia untuk meningkatkan swasembada pangan. Saya bangga melihat betapa semangat dan antusiasnya petani dalam mengolah lahan yang ada," kata Mahesa.

Pewarta: Muhammad Ifdhal

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2017