Blangkejeren (ANTARA) - Wakil Bupati Gayo Lues H Said Sani menyatakan perang terhadap peredaran narkotika dan penyalahgunaan narkoba serta obat terlarang lainnya.
Ketika membuka Raker pemberdayaan masyarakat antinarkoba (PPMAN) di Aula Bappeda di Blangkejeren, Jumat, Said menyatakan, Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) merupakan amunisi program pemerintah daerah, untuk itu seluruh SKPK dapat memanfaatkan amunisi tersebut dengan baik, sehingga tepat sasaran.
Sementara Kepala BNNK Gayo Lues Fauzul Iman ST MSi menyampaikan hal yang sama dengan membentuk tim terpadu daerah guna mewujudkan Gayo Lues Bersih Narkoba (Bersinar) dan Islami.
“Kita akan melaksanakan life skill pada tahun 2022 di lima kecamatan dan berkolaborasi dengan pemerintah desa," sebut Fauzul Iman.
Menutup kegiatan itu, Fauzul berharap kepada seluruh lapisan masyarakat khususnya Pemerintah Kabupaten Gayo Lues, agar dapat bekerja sama dan bersinergi dalam upaya P4GN.
Selain Wakil Bupati dan Kepala BNNK, kegiatan ini dihadiri Asisten I Pemerintahan Keistimewaan Aceh dan Kesra Muslim SE MAP, Kepala Bappeda Jata SE serta 20 peserta terdiri dari para camat dan seluruh Kepala SKPK bersama stafnya.
Wabup Gayo Lues nyatakan perang terhadap narkoba
Sabtu, 5 Maret 2022 14:26 WIB