Takengon (ANTARA) - Harga daging meugang jelang Ramadhan di Takengon Kabupaten Aceh Tengah Rp160 ribu per kilogram atau naik sekitar Rp10 ribu per kilogram.
Salah seorang pedagang daging di Pasar Tradisional Paya Ilang Takengon Zulfan, Kamis, mengatakan harga daging sapi atau kerbau saat ini hanya naik Rp10 ribu dari harga normal Rp150 ribu per kilogram.
Dia memprediksi pembeli daging meugang akan meningkat pada hari Jumat besok, sebagai hari puncak tradisi meugang jelang Ramadhan tahun ini.
Dia pun menyebut kemungkinan harga juga akan turut naik di kisaran Rp170.000,- per kilogram daging pada penjualan esok hari.
Sementara untuk harga ayam potong di pasar tradisional ini sebagai pilihan alternatif bagi warga yang tidak mengkonsumsi daging juga masih relatif normal.
Harga per kilogram ayam potong dijual Rp55.000,- atau hanya naik Rp5.000,- dari harga normal hari biasa yakni Rp50.000,- per kilogram.