Sistem Pelelangan Secara Elektronik (SPSE) unit kerja Biro Pengadaan Barang dan Jasa (BPBJ) Sekretariat Daerah (Setda) Aceh mengalami gangguan jaringan kata Kepala Biro Humas dan Protokol Setda Aceh, Muhammad Iswanto.

"Gangguan SPSE ini terjadi dari Selasa 14/1 sore kemarin yakni sejak pukul 17.00 WIB kemarin, sehingga aplikasi SPSE pada alamat https://lpse.acehprov.go.id/eproc4, tidak dapat dibuka dan diakses oleh para penyedia barang dan jasa," katanya di Banda Aceh, Rabu.

Pernyataan itu disampaikannya terkait gangguan jaringan yang dialami pada aplikasi SPSE Setda Aceh yang saat ini dalam proses perbaikan sehingga nantinya dapat berjalan normal kembali.

"Atas nama Pemerintah Aceh, kami menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh masyarakat, terutama para penyedia barang dan jasa, atas munculnya persoalan ini," katanya.
 
Iswanto mengatakan Plt Kepala Biro BPBJ mengatakan akibat adanya gangguan jaringan tersebut, maka akan ada penyesuaian jadwal tender, maupun non tender, sesuai dengan mekanisme dan ketentuan yang ada.

"Secara sistem layanan tender, akan ada penyesuaian jadwal nantinya, karena saat ini para penyedia barang dan jasa tidak dapat mengakses apkilasi menyusul gangguan yang terjadi" katanya.

Ia mengatakan saat ini pihaknya terus bekerja secara maksimal untuk mengatasi persoalan tersebut dan diupayakan secepatnya sehingga proses pengadaan barang dan jasa di lingkungan Pemerintah Aceh dapat normal kembali.

Pewarta: Muhammad Ifdhal

Uploader : Salahuddin Wahid


COPYRIGHT © ANTARA News Aceh 2020