Sehingga, kata dia, wisatawan nyaman dan menghabiskan waktu berlama-lama di Sabang, terlebih kunjungan diperkirakan akan meningkat hingga awal tahun ajaran baru sekolah.
Dengan begitu, wisatawan juga leluasa membelanjakan uang mereka dengan membeli oleh-oleh dari berbagai produk UMKM Kota Sabang, sehingga akan berdampak positif bagi pertumbuhan ekonomi masyarakat.
"Kita targetkan kunjungan wisatawan musim libur ini dapat meningkat dari tahun sebelumnya, perkiraan bisa mencapai 12 ribu orang lebih," ujarnya.
Reza berharap, wisatawan bisa mengunjungi Sabang dengan nyaman dan menikmati keindahan alam serta keramahan masyarakatnya.
Ia juga meminta para wisatawan agar tetap menjaga alam dan kearifan lokal Sabang, serta tetap menjaga kebersihan juga disiplin dalam melakukan perjalanan wisata di Sabang.
Baca juga: Seratusan wisatawan mancanegara kunjungi Pulau Simeulue