Banda Aceh (ANTARA) - Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan Cabang Tapaktuan, Kabupaten Aceh Selatan, menyalurkan bantuan kepada korban banjir bandang di Kecamatan Trumon Tengah.
Bantuan tersebut Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Tapaktuan Yulia Agustina kepada Penjabat Bupati Aceh Selatan Cut Syazalisma di Aceh Selatan, Rabu.
Adapun bantuan untuk korban banjir bandang tersebut yakni 20 unit kompor gas, 75 karung beras, 100 dus air mineral kemasan gelas, 50 galon air mineral, 20 dus minyak goreng, 35 karton telur, 25 kilogram gula, serta kopi dan teh masing-masing tiga dus kopi, dan susu kental manis.
Penjabat Bupati Aceh Selatan Cut Syazalisma menyampaikan terima kasih dan kepedulian BPJS Ketenagakerjaan yang membantu masyarakat banjir bandang di Kecamatan Trumon Tengah, pada November 2023
"Kami mengapresiasi atas kepedulian BPJS Ketenagakerjaan kepada masyarakat Trumon Tengah yang mengalami musibah banjir beberapa waktu lalu. Semoga bantuan tersebut dapat meringankan beban korban banjir," kata Cut Syazalisma.
Sementara itu, Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Tapaktuan Yulia Agustina mengatakan pihaknya tergerak berpartisipasi dalam membantu masyarakat Ladang Rimba, Kecamatan Trumon Tengah, yang menjadi korban bencana banjir bandang.
Ia juga menyebut masyarakat Trumon Tengah juga mempunyai keanggotaan BPJS Ketenagakerjaan dan juga mendukung program-program BPJS Ketenagakerjaan.
"Kami berharap bantuan ini bermanfaat dan meringankan beban masyarakat Trumon Tengah yang terdampak bencana alam beberapa waktu lalu," kata Yulia Agustina.
Sebelumnya, banjir bandang melanda kawasan Ladang Rimba, Kecamatan Trumon Tengah, Kabupaten Aceh Selatan, pada Senin (20/11) malam.
Banjir bandang tersebut membawa material kayu seperti batang-batang pohon bercampur lumpur yang menyebabkan rumah penduduk dan fasilitas umum rusak berat. Material banjir bandang juga menutupi badan jalan, sehingga sempat menghambat arus lalu lintas.
BPJS Ketenagakerjaan salurkan bantuan banjir di Aceh Selatan
Rabu, 27 Desember 2023 19:33 WIB