Yogyakarta (ANTARA) - Pemain tim putra Jakarta LavAni Allo Bank Fahri Septian Putratama merebut gelar most valuable player atau pemain terbaik kompetisi bola voli PLN Mobile Proliga 2023 yang berakhir di GOR Amongrogo Yogyakarta, Minggu malam.
Gelar ini tidak lepas dari permainan Fahri Septian yang cukup menonjol di tim Jakarta LavAni dan memberikan kontribusi penting untuk mempertahankan gelar juara Proliga musim ini.
"Penghargaan pemain terbaik ini menjadi motivasi bagi saya untuk bermain lebih baik kedepannya. Tapi, prestasi ini juga berkat dukungan semua yang ada di LavAni," kata Fahri seusai upacara penyerahan hadiah.
Sepanjang Proliga musim ini, Fahri Septian menjadi pilihan utama pelatih Jakarta LavAni Nicholas Ernesto Vives.
Pemain yang belum lama mengakhiri masa lajangnya itu direkrut LavAni untuk mengisi posisi outside hitter yang sebelumnya ditempati Doni Haryono, pemain yang musim ini bermain di Liga Jepang.
"Yang jelas, saya sangat berterima kasih kepada jajaran pelatih karena memberi kesempatan dan kepercayaan kepada saya untuk masuk tim utama," tambah Fahri yang kabarnya bakal memperkuat timnas Indonesia pada SEA Games 2023 di Kamboja.
Selain Fahri Septian, Jakarta LavAni juga memborong tiga gelar individu lainnya, masing-masing Nicholas Ernesto sebagai pelatih terbaik, Dio Zulkifli (setter terbaik), dan Hendra Kurniawan (blocker terbaik).
Baca: 12 ganda putra ramaikan kejuaraan badminton MBSS