Langkat (ANTARA) - Warga Kota Tanjung Pura Kabupaten Langkat dihebohkan dengan temuan mayat seorang laki-laki Serasih (45) warga Jalan Bambu Runcing, Kelurahan Pekan Tanjung Pura, Kecamatan Tanjung Pura yang sudah membusuk di dalam rumahnya sendiri.
Kasubag Humas Polres Langkat AKP Rohmat, di Stabat, Selasa, mengatakan temuan mayat tersebut Senin (8/6) sekitar pukul 21.30 WIB. Awalnya anak korban Mekel Wijaya (20) mencium bau tak sedap dari kamar rumah korban.
Baca juga: Nenek pencari sedekah di Aceh Utara ditemukan tewas dengan leher tergorok
Baca juga: Kematian ibu pencari sedekah di Aceh Utara diduga dibunuh oleh anak kandungnya
Ia lalu mencoba memanggil korban, tetapi tidak ada jawaban dan selanjutnya saksi mendobrak pintu dan ternyata korban ditemukan sudah tidak bernyawa dan telah membusuk.
Selanjutnya Mekel Wijaya melaporkan kejadian tersebut kepada Polsek Tanjung Pura. Kapolsek Iptu Rudy Syahputra SH bersama anggota langsung turun ke lokasi kejadian untuk melakukan penyelidikan.
Saat petugas datang ke lokasi ditemukan korban sudah tidak bernyawa serta dari keterangan anak korban didapat informasi sebelum kejadian tersebut korban cekcok dengan istrinya.
"Korban langsung dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Medan untuk di lakukan visum," katanya.