Suka Makmue (ANTARA) - Komando Distrik Militer 0116 Nagan Raya Provinsi Aceh melakukan vaksinasi COVID-19 kepada puluhan kalangan veteran, purnawirawan dan warakawuri dipusatkan di halaman Makodim setempat Kompleks Perkantoran Suka Makmue.
“Ada 63 orang yang kita vaksin secara bertahap, semuanya terdiri dari veteran, purnawirawan dan warakauri,” kata Komandan Kodim 0116 Nagan Raya Aceh Letkol Infanteri Guruh Tjahyono di Suka Makmue, Senin (3/5).
Dandim mengatakan, vaksinasi tahap pertama akan dilaksanakan selama dua hari.
Menurutnya, program vaksinasi ini merupakan program dari komando atas sebagai upaya wujud perhatian TNI terhadap para purnawirawan (pensiunan TNI) dan kalangan warakawuri (janda TNI).
“Para purnawirawan dan warakawuri TNI ini lebih dahulu memberikan dharma baktinya kepada bangsa dan negara, sudah sepantasnyalah kita memberikan perhatian sebagai wujud penghargaan atas segala amal baktinya,” kata dandim menambahkan.
Guruh Tjahyono juga menambahkan, kalangan purnawirawan dan warakauri dianggap perlu mendapatkan vaksin, karena termasuk golongan yang rentan terhadap penyakit COVID-19.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Nagan Raya Haji Said Azman mengatakan pihanya sangat berterima kasih kepada pihak Kodim 0116 Nagan Raya, yang telah melaksanakan vaksinasi kepada kalangan veteran, purnawirawan dan warakauri.
Dirinya berharap agar program vaksinasi bagi kalangan lansia tersebut, agar dapat menjadi contoh bagi masyarakat lainnya di daerah itu agar tidak takut dengan program vaksinasi yang dilakukan pemerintah, sebagai upaya memberantas pandemi COVID-19 di Tanah Air.
Pensiunan TNI di Nagan Raya divaksin COVID-19
Senin, 3 Mei 2021 21:03 WIB