Blangpidie (ANTARA) - Badan Intelijen Negara (BIN) terus memacu angka capaian vaksinasi COVID-19 di Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) dengan membuka gerai vaksinasi massal di penghujung Desember 2021 mendatang.
"Target awal sebanyak 1.200 warga telah di vaksin guna mencegah penyebaran COVID-19," kata perwakilan pos Badan Intelijen Negara Daerah Aceh, Lugi Pratama di Blangpidie, Selasa
Ia menjelaskan pihaknya kembali membuka gerai vaksin di Puskesmas Susoh dengan target hingga mencapai 300 orang.
Ia mengatakan untuk menggaet minat warga untuk di vaksin, Tim Medical BIN memberikan sembako kepada masyarakat yang telah di vaksin baik tahap satu maupun tahap dua.
"Target hari ini sebanyak 300 orang. Akan tetapi kami akan terus membuka gerai vaksin hingga akhir tahun 2021 ini. Semoga angka vaksin di Abdya akan terus meningkat," katanya.
Ia mengatakan vaksinasi massal yang tengah berlangsung di Puskesmas Susoh dan SMA Negeri 3 Abdya juga melibatkan tim medis daerah setempat agar proses vaksinasi pada masyarakat berjalan dengan aman dan lancar.
Sebelumnya, tim Medical BIN juga telah menggelar Vaksinasi massal di bulan November selama tiga hari dengan jumlah penerima vaksin sebanyak 216 orang.