Jakarta (ANTARA) - Ganda putra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting akan mewakili Indonesia pada partai final BWF World Tour Finals 2022 di Bangkok, Thailand, Minggu.
Ahsan/Hendra lolos ke babak final setelah memenangi pertandingan tiga gim melawan pasangan asal Malaysia Ong Yew Sin/Teo Ee Yi 17-21, 21-13, 21-19. Sedangkan Anthony melaju ke final keduanya di ajang BWF World Tour Finals setelah mengalahkan rekan senegaranya Jonatan Christie dengan kemenangan 21-15, 11-21, 21-18.
Sayangnya, kemenangan Ahsan/Hendra itu gagal diikuti ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Fajar/Rian harus terhenti pada semifinal dalam penampilan perdananya pada turnamen penutup musim itu usai takluk kepada wakil China Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi 20-22, 21-11, 19-21.
Nasib serupa juga dialami ganda campuran Rinov Rivaldi/Pitha Haningtyas Mentari. Setelah berjuang selama 1 jam 13 menit, Rinov/Pitha tetap harus mengakui keunggulan pasangan tuan rumah yang juga juara bertahan Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai dengan kekalahan 22-24, 21-16, 14-21.
Pada partai final, Ahsan/Hendra bakal berjuang melawan Liu/Ou guna meraih gelar keempat mereka dalam BWF Finals melengkapi catatan gelar sebelumnya yang diraih pada 2013, 2015 (saat turnamen masih bernama BWF Super Series Finals) dan BWF World Tour Finals 2019.
Sementara itu, Anthony akan kembali menantang unggulan Denmark Viktor Axelsen, yang sebelumnya menyingkirkan Kodai Naraoka dari Jepang melalui pertarungan ketat tiga gim yang berakhir dengan skor 21-23, 21-19, 21-18.
Itu akan menjadi pertemuan keenam Anthony dan Axelsen pada tahun ini. Pebulu tangkis Denmark itu memegang rekor belum pernah terkalahkan dalam lima perjumpaan sebelumnya dengan Anthony.
Hasil BWF World Tour Finals - Ahsan/Hendra dan Ginting ke final
Minggu, 11 Desember 2022 6:01 WIB