Banda Aceh (ANTARA) - Universitas Islam Negeri UIN Ar-Raniry Banda Aceh menganugerahkan Wakil Presiden Republik Indonesia KH Ma’ruf Amin sebagai Bapak Ekonomi Syariah Indonesia.
“Bagi UIN Ar Raniry, Bapak KH Ma’ruf Amin bukan hanya tokoh ekonomi Syariah Indonesia, lebih besar dari itu Bapak KH Ma’ruf Amin adalah Bapak Ekonomi Syariah Indonesia,” kata Rektor UIN Ar Raniry Banda Aceh Prof Mujiburrahman di Banda Aceh, Kamis.
Pernyataan itu disampaikannya di sela-sela memberikan sambutan dalam acara kuliah umum Wakil Presiden dan Peluncuran buku KH Ma’ruf Amin: Bapak Ekonomi Syariah yang berlangsung di Auditorium Prof. A. Hasjmy, Darussalam, Banda Aceh.
Ia menjelaskan transformasi dan harmonisasi dalam lahirnya Ekonomi Syariah di Indonesia tidak terlepas dari peran Prof KH Ma’ruf Amin, di mana beliau merupakan sosok yang istimewa yang dianugerahi oleh Allah ketajaman bathiniah, kekuatan intelektual, kearifan dan seni dalam menghiasi peran dan tanggung jawa beliau dalam berbagai profesinya berupa Kiyai, Ulama, Politisi, Akademisi serta Praktisi dalam bidang Ekonomi Syariah.
“Kita ketahui bersama bahwa KH Ma’ruf Amin merupakan salah satu konseptor dan peletak dasar bagi pengembangan industri keuangan Syariah di Indonesia. Beliau merupakan salah satu tokoh yang turut berperan dalam pendirian bank-bank syariah di Indonesia,” katanya.