Suka Makmue (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Nagan Raya, Provinsi Aceh, menggelar sosialisasi peningkatan partisipasi perempuan di bidang hukum, politik, sosial dan ekonomi di pusatkan di Aula Kantor DPMGP4 Kompleks Perkantoran Suka Makmue.
“Sosialisasi ini sebagai upaya untuk melakukan pemberdayaan terhadap perempuan,” kata Kepala DPMGP4 Kabupaten Nagan Raya Damharius di Suka Makmue, Selasa.
Menurutnya, melalui kegiatan tersebut diharapkan dapat menambah poin dalam indeks pembangunan gender (IPG) Kabupaten Nagan Raya.
Dengan adanya kegiatan ini, pemerintah daerah berharap dapat meningkatkan partisipasi perempuan dalam bidang hukum, politik, sosial dan ekonomi.
Sehingga diharapkan keterlibatan perempuan di semua sektor dapat meningkatkan peran perempuan dalam sektor pembangunan di Kabupaten Nagab Raya.
Wakil Ketua II DPRK Nagan Raya, Aceh, Puji Hartini mengatakan pihaknya menyambut baik dan memberikan dukungan penuh atas diselenggarakannya kegiatan ini oleh DPMGP4 Kabupaten Nagan Raya.
"Saya berharap, melalui sosialisasi peningkatan partisipasi perempuan di bidang hukum, politik, sosial dan ekonomi ini dapat meningkatkan kualitas sumberdaya perempuan," tuturnya.
Menurutnya, sebagai warga negara, seluruh hak kaum perempuan dijamin konstitusi, termasuk hak untuk berpartisipasi di bidang politik, serta jaminan terhadap hak berpolitik perempuan tidak hanya di tingkat nasional tetapi juga di tingkat global.
Puji Hartini berharap dengan adanya kegiatan ini, dapat menjadi langkah strategis dalam meningkatkan Indeks Pemberdayaan Gender (IPG), salah satunya semoga dapat meningkatkan keterwakilan perempuan dalam politik, maupun dalam pemberdayaan perempuan di bidang lainnya.
"Untuk itu, kita perlu meningkatkan kapasitas dan memperluas cakupan pendidikan politik, hukum, sosial dan ekonomi bagi perempuan khususnya di Kabupaten Nagan Raya," kata Puji Hartini.
Baca juga: Nagan Raya luncurkan Gerakan Posyandu Aktif cegah stunting