Banda Aceh (ANTARA) - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat Provinsi Aceh dikunjungi sebanyak 3.042 wisatawan mancanegara selama Agustus 2024 yang didominasi oleh wisatawan asal negara tetangga yakni Malaysia.
Kepala BPS Aceh Ahmadriswan Nasution di Banda Aceh, Selasa, mengatakan para turis asing tersebut masuk ke provinsi paling barat Indonesia ini melalui dua pintu masuk yaitu Bandara Internasional Sultan Iskandar Muda (SIM) dan jalur melalui pelabuhan internasional.
“Wisman yang masuk ke Aceh pada Agustus 2024 sebanyak 3.042 kunjungan, mengalami peningkatan 28,72 persen dibanding bulan sebelumnya sebesar 2.362 kunjungan,” kata Riswan.
BPS menyebut dari 3.042 orang tersebut, sebanyak 2,217 orang di antaranya merupakan warga asal Malaysia. Kemudian disusul turis asal Prancis dan Jerman masing-masing 50 orang, Singapura 42 orang, Inggris 39 orang, Thailand 38 orang, Belanda 30 dan puluhan dari berbagai negara lainnya.
Riswan mengatakan untuk kunjungan wisatawan ke pada September 2024 akan disampaikan pada bulan depan, untuk melihat kontribusi kunjungan wisatawan selama pada Pekan Olahraga Nasional (PON) Aceh-Sumatera Utara yang berlangsung pada 9-21 September.
“Insya Allah kita akan rilis kondisi September, dimana pelaksanaan PON kita akan lihat apakah terjadi kunjungan signifikan nanti kita sampaikan,” ujarnya.
Di sisi lain, lanjut Riswan, masih berkaitan dengan kunjungan wisatawan ke Aceh yakni tingkat penghunian kamar (TPK) hotel berbintang di Aceh pada Agustus 2024 sebesar 53,44 persen. Sementara TPK hotel tidak bintang sebesar 19,87 persen.
“Angka TPK hotel berbintang ini mengalami kenaikan sebesar 8,64 poin dibandingkan TPK pada Juli 2024 yang hanya 44,80 persen,” ujarnya.
Pada Agustus 2024, BPS menyebut arus penerbangan domestik sebanyak 29.297 penumpang. Angka ini mengalami penurunan sebesar 6,49 persen dibanding Juli 2024, yang mencapai 31.332 penumpang.
Sementara untuk tingkat penerbangan internasional ke Tanah Rencong itu mencapai 9.420 penumpang, atau mengalami peningkatan sebesar 24,13 persen dibanding bulan sebelumnya yang hanya 7.589 penumpang.
BPS: Aceh dikunjungi 3.042 turis asing pada Agustus, didominasi Malaysia
Selasa, 1 Oktober 2024 17:36 WIB