Laptop sudah dilengkapi dengan kemampuan termal terkini yaitu sistem dual fan dengan kipas logam 3D AeroBlade™ Generasi ke-5. Dengan teknologi Vortex Flow Acer serta liquid metal thermal grease pada CPU, bagian dalam laptop menjadi tetap dingin dan pembuangan panas lebih baik.
Predator Triton 16 hadir dengan Intel Killer DoubleShot Pro (E260+Wi-Fi 6E 1675i), bersama dengan banyak port fungsional termasuk dua port USB 3.2 Gen 2, HDMI 2.1, a Type -C Port USB dengan Thunderbolt 4, dan pembaca kartu Micro SD.
Laptop yang diperkenalkan pada ajang Computex 2023 di Taiwan itu belum diketahui detail harganya. Namun, Acer menyebutkan bahwa harga serta spesifikasi produk dan ketersediaan mungkin dapat bervariasi di masing-masing kawasan, termasuk di Indonesia.
