Banda Aceh (ANTARA) - Badan Penanggulangan Bencana Aceh (BPBA) menyebut korban terdampak banjir yang dipicu curah hujan tinggi di Aceh Tenggara bertambah menjadi 7.313 jiwa dalam 1.759 Kepala Keluarga (KK) dari sebelumnya 4.843 jiwa dalam 1.177 KK.
Kepala Pelaksana BPBA Ilyas di Banda Aceh, Senin, mengatakan sebelumnya daerah terendam banjir tercatat lima kecamatan, namun data hingga saat ini bertambah menjadi tujuh kecamatan di Aceh Tenggara.
“Saat ini di sebagian lokasi air masih tergenang. Banjir terjadi akibat curah hujan yang tinggi mengguyur sebagian besar wilayah Kabupaten Aceh Tenggara,” katanya melalui Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops) Penanggulangan Bencana BPBA .
Baca juga: 1.352 jiwa di Aceh Tenggara terdampak banjir
Ilyas mengatakan banjir luapan debit air sungai di Aceh Tenggara tersebut terjadi sejak Kamis (17/8) sekitar pukul 21.09 WIB.
Adapun daerah yang terdampak yakni 16 gampong (desa) di Kecamatan Bambel, enam gampong di Kecamatan Lawe Sumur, tujuh gampong di Kecamatan Bukit Tusam, lima gampong di Kecamatan Lawe Bulan.
7.313 jiwa terdampak banjir di Aceh Tenggara
Senin, 21 Agustus 2023 14:32 WIB