Suka Makmue (ANTARA) - Badan Pusat Statistik (BPS) menggandeng Pemerintah Kabupaten Nagan Raya, Aceh, sebagai upaya melakukan penyusunan angka statistik guna menciptakan dokumentasi pembangunan yang berbasis data di segala sektor.
“Salah satu indikator untuk mengukur keberhasilan suatu pembangunan dapat dilihat dari kondisi data dalam angka,” kata Kepala BPS Kabupaten Nagan Raya, Sardi dalam keterangannya diterima di Suka Makmue, Rabu.
Ia mengatakan, peran BPS sebagai pembina statistik sektoral yang sumber datanya berasal dari perangkat daerah dan instansi vertikal.
Menurutnya, data yang dikumpulkan dari lembaga pemerintah di daerah, diharapkan dapat melahirkan data yang lebih valid guna melakukan penyusunan dokumen yang bernama Kabupaten Nagan Raya dalam angka.
Guna menyukseskan program tersebut, pihaknya mengharapkan kerjasama dari perangkat daerah dan instansi vertikal di Kabupaten Nagan Raya, agar turut membantu data bukti pendukung karena data itu akan menjadi capaian atau tolok ukur keberhasilan dalam membangun Nagan Raya, kata Sardi.
Staf Ahli Bupati Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Sekdakab Nagan Raya, Aceh, Ali Munir mengatakan pemerintah daerah mendukung penuh upaya Badan Pusat Statistik di daerahnya, dalam menyusun angka statistik pembangunan di daerah.
Ia mengatakan, salah satu indikator untuk mengukur keberhasilan suatu pembangunan dapat dilihat dari kondisi data dalam angka, karena data sangat diperlukan sebagai acuan dalam pengambilan suatu kebijakan guna mencapai tujuan pembangunan yaitu meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
"Oleh karena itu penyusunan data dalam angka harus berkualitas karena memiliki peran yang sangat penting dalam pengambilan keputusan sehingga kebijakan yang diambil tepat sasaran," kata Ali Munir.
Menurut Ali Munir, statistik merupakan potret kondisi masyarakat yang dituangkan dalam bentuk data yang mampu memberikan daya dukung terhadap percepatan pembangunan di daerah.
Ia mengharapkan kegiatan penyusunan data yang dilakukan BPS Nagan Raya, diharapkan dapat menjadi semangat dalam mengoptimalkan ketersediaan data dan peluang-peluang sinergi serta sasaran pembangunan yang tepat.
Baca juga: Pemkab Nagan Raya tekankan pentingnya netralitas ASN di pemilu
BPS Nagan Raya gandengan Pemkab susun angka statistik daerah
Rabu, 7 Februari 2024 10:28 WIB