Banda Aceh (Antaranews Aceh) - Kesebelasan Almanar United maju ke semifinal kejuaraan sepakbola Keutapang Dua Club (KDC), setelah memenangkan adu finalti 4 -2 atas Sinar Sukma Sibreh.
Pertandingan putaran delapan besar kedua tim dari Aceh Besar ini harus diselesaikan lewat adu finalti untuk menentukan ke semi final, setelah bermain kacamata selama 2 x 45 menit di lapangan KDC, Keutapang Dua, Banda Aceh, Kamis (1/2) sore.
Sinar Sukma tim yang diunggulkan dalam kejuaraan ini mendominasi penyerangan yang kerap membahayakan gawang Al-Manar, namun banyak peluang gagal menghasilkan gol.
Di babak pertama Hendrayani dan kawan-kawan yang sering menerobos pertahanan Al-Manar, sehingga menghasilkan sejumlah peluang, namun tidak dapat diselesaikan dengan baik hingga menjadi gol.
Sebaliknya para pemain Al-Manar berjibaku dan disiplin dalam menghalau penyerang Sinar Sukma yang melakukan gempuran berbahaya, sehingga tekanan lini depan Sinar Sukma tidak leluasa melakukan tembakan ke arah gawang..
Kecuali itu, sering kandasnya serangan–serangan Sinar Sukma karena kuatnya pertahanan Al - Manar yang dikawal Cut Raja, Mayor, Manda, Andika dan Herman.
Tim pesantren dari Kecamatan Kutabaro melakukan strategi serangan balasan melalui umpan-umpan terobosan, sehingga kerap pula membahayakan gawang Sinar Sukma yang dikawal Irfansyah. Namun tidak menghasilkan gol.
Di babak kedua permainan menyerang lebih banyak diperagakan Sinar Sukma, namun sejumlah tendangan selalu saja gagal membobolkan gawang Al-Manar yang dijaga Heri.
Sebaliknya, Almanar juga tetap melakukan serangan balik yang beberapa kali nyaris menjebolkan gawang Sinar Sukma. Kedudukan imbang 0 – 0 tetap bertahan hingga usai babak kedua yang dipimpin wasit Mulyadi.
Untuk menentukan diantara kedua tim ini yang berhak melaju ke semifinal, dilakukan lewat adu final. Akhirnya Almanar menang 4 -2, sekaligus menjadi tim kedua ke semi final, setelah PSJ Juroeng Peujera.