Meulaboh (ANTARA) - Bagian atap Kantor Pelayanan Pajak Pratama Meulaboh, Kabupaten Aceh Barat, rusak parah setelah diterjang angin puting beliung, Minggu (29/9) jelang petang sekira pukul 17.00 WIB.
Akibatnya, sejumlah seng di bagian atap kantor tersebut rusak parah dan terbang ke sejumlah sisi sehingga turut merusak sejumlah rumah warga di daerah itu.
"Alhamdulillah tidak ada korban jiwa dalam musibah ini, namun bagian atap di Kantor Pajak Pratama Meulaboh rusak parah," kata Kepala Badan Pelaksana Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Aceh Barat, Mukharuddin diwakili Koordinator Pusat Pengendalian Operasi (Pusdalops), Mashuri kepada ANTARA, Minggu malam.
Menurutnya, seng yang rusak dan ikut diterbangkan oleh angin puting beliung juga ikut merusak sejumlah bagian atap di sekitar lokasi kejadian juga rusak.
Namun, hingga Minggu malam pihaknya masih melakukan pendataan terhadap bangunan yang terdampak dalam musibah ini.
"Petugas masih menghimpun data di lokasi kejadian, sejauh ini ada beberapa rumah warga yang terdampak," kata Mashuri menambahkan.