Takengon, Aceh Tengah (ANTARA) - Seorang anak berusia dua tahun tewas tenggelam di kolam ikan depan rumahnya di Kampung Karang Rejo, Kecamatan Bukit, Kabupaten Bener Meriah.
Kapolres Bener Meriah AKBP Siswoyo Adi Wijaya melalui Kasubag Humas Iptu Jufrizal di Bener Meriah, Selasa, mengatakan korban bernama Dimas. Kejadian Selasa (19/1) pukul 11.00 WIB
"Korban ditemukan sudah dalam keadaan tenggelam di kolam ikan depan rumahnya. Korban sempat dilarikan ke puskesmas, namun nyawanya tidak tertolong," kata Iptu Jufrizal.
Iptu Jufrizal menuturkan kejadian berawal ketika seorang pekerja kafe di rumah korban mencari bocah tersebut karena beberapa saat tidak terlihat bermain.
Setelah dicari, pekerja tersebut menemukan korban sudah tenggelam di kolam ikan depan rumahnya. Melihat kondisi korban yang tenggelam, pekerja tersebut sempat melarikannya ke puskesmas terdekat.
"Namun nyawa korban tak terselamatkan. Saat kejadian, ibu korban sedang menyetrika pakaian di dalam rumah. Polisi masih menyelidiki kejadian tersebut," kata Iptu Jufrizal.