Takengon (ANTARA) - Bupati Aceh Tengah Shabela Abubakar mengajak masyarakat di daerah itu menunjukkan keramah tamahan dan kesan baik kepada tamu daerah selama penyelenggaraan Pekan Tilawatil Quran (PTQ) ke-52 RRI di Takengon.
"Mari tunjukkan bahwa orang Gayo itu adalah masyarakat yang terbuka dan menerima siapa saja sebagai saudara," kata Shabela Abubakar di Takengon, Kamis.
Baca juga: Wapres harap Pekan Tilawatil Quran jadi media syiar Islam
Kegiatan tingkat nasional ini disebut melibatkan sebanyak 3.164 peserta se Indonesia yang datang ke Aceh Tengah selama PTQ berlangsung.
Shabela berharap agar masyarakat di daerahnya juga dapat mengambil hikmah dan manfaat dari penyelenggaraan PTQ untuk meningkatkan aktualisasi nilai-nilai kandungan Al Quran dalam kehidupan sehari-hari.
Baca juga: 3.164 peserta se Indonesia ikut Pekan Tilawatil Quran di Takengon
"Alhamdulillah kami selaku pimpinan daerah sangat bersyukur melihat masyarakat kita sangat antusias menyambut PTQ RRI Tingkat Nasional yang tahun ini pelaksanaannya dilaksanakan di daerah kita," kata Shabela.
Pada hari kedua pelaksanaan PTQ kata Shabela tingkat atensi masyarakat sangat tinggi untuk dapat menyaksikan langsung ajang perlombaan tersebut termasuk mengunjungi stand pameran produk UMKM di lokasi kegiatan.