Jakarta (ANTARA) - Persita Tangerang memberikan empat kekalahan beruntun untuk Rans Nusantara FC usai memenangkan pertandingan dengan skor 2-1 pada pekan ke-31 Liga 1 Indonesia di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Minggu.
Diketahui pada tiga pertandingan sebelumnya Rans Nusantara FC menelan kekalahan dari Persikabo 1973, Persis Solo dan Dewa United, demikian catatan Liga Indonesia.
Selain itu, ini merupakan 16 pertandingan beruntun tanpa kemenangan dari Rans Nusantara FC pada kompetisi Liga 1 Indonesia musim ini.
Baca juga: Liga 1 Indonesia - Arema FC amankan kemenangan atas Persikabo 1973 3-1
Pada pertandingan ini Persita Tangerang mengamankan kemenangan berkat gol dari Fairuz Ohorella dan Bae Sin-yeong, sedangkan Rans Nusantara FC sempat membalas melalui Muhammad Tahir.
Kemenangan ini membuat Persita Tangerang naik ke peringkat ke-8 klasemen sementara Liga 1 Indonesia dengan torehan 41 poin dari 29 pertandingan, sedangkan Rans Nusantara FC masih terbenam di posisi juru kunci dengan raihan 18 poin dari 31 pertandingan.
Baca juga: Liga 1 Indonesia - Persik Kediri taklukkan Persebaya 1-0
Pada babak pertama Persita Tangerang mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu dan sempat mengancam melalui tendangan Bae Sin-yeong, namun bola masih dapat diamankan oleh Wawan Hendrawan.
Selanjutnya pertandingan harus dihentikan oleh wasit pada menit ke-33 karena hujan deras yang mengguyur dan membuat beberapa bagian dari lapangan tergenang air.
Setelah kurang lebih 45 menit, pertandingan kembali dilanjutkan namun hingga babak pertama usai, skor sama kuat tanpa gol tetap bertahan.
Baca juga: Liga 1 - Tekuk Borneo FC, PSS Sleman akhiri rentetan hasil buruk
Pada babak kedua Persita Tangerang tetap bermain menekan dan pada akhirnya mampu unggul lebih dulu pada menit ke-75 usai sepak pojok Bae Sin-yeong dapat dikonversi menjadi gol oleh sundulan Fairuz Ohorella sehingga skor berubah menjadi 1-0.
Liga 1 Indonesia - Persita berikan empat kekalahan beruntun untuk Rans Nusantara FC
Senin, 20 Maret 2023 0:27 WIB