Top skor sepanjang masa timnas Argentina itu meraih gol ke-102 dalam 174 pertandingan sejak menjalani debut pada Agustus 2005, demikian dikutip dari Asosiasi Sepak Bola Argentina (AFA).
Gol ke-100 Messi tercipta pada menit ke-20 setelah menerima umpan Giovani Lo Celso, sepakan kaki kanan La Pulga berhasil merobek jala Curacao.
Baca juga: Liga Prancis - Duet Mbappe dan Lionel Messi bawa PSG menang 3-0 atas Marseille
Peraih tujuh Ballon D'or itu menciptakan gol kedua pada laga ini pada menit ke-33 dengan mengkonversi gol melalui umpan Nicolas Gonzalez.
Empat menit berselang lagi-lagi melalui kerjasama apik dengan Lo Celso, Messi menciptakan hattrick setelah kiper Curacao Eloy Room gagal mengantisipasi tendangan Messi.
Empat gol lain dari tim asuhan Lionel Scaloni itu diciptakan oleh Nicolas Gonzalez ('23), Enzo Fernandez ('35), Angel Di Maria ('78) dan Gonzalo Montiel ('87).
Hattrick penyerang andalan Paris Saint-Germain (PSG) pada laga kali ini menjadi catatan hattrick ke-57 sepanjang karir sepak bolanya.
Peraih penghargaan FIFA Mens Award 2023 itu juga berhasil mempersembahkan gelar Piala Dunia 2022, Copa America 2021 dan medali emas Olimpiade 2008 untuk Albicaleste.
Baca juga: PSG kemungkinan perpanjangan kontrak Messi