Banda Aceh (ANTARA) - Markas besar (Mabes) Polri mengerahkan kapal patroli Antareja 7007 ke Provinsi Aceh untuk perbantuan pengamanan Pemilu 2024 yang digelar serentak antara pemilihan legislatif dengan pemilihan presiden dan wakil presiden.
Kepala Bidang Humas Polda Aceh Kombes Pol Joko Krisdiyanto di Banda Aceh, Kamis, mengatakan kapal tersebut merupakan bawah kendali operasi (BKO) Badan Pemelihara Keamanan (Baharkam) Mabes Polri.
"Kapal patroli Antareja 7007 merupakan perbantuan BKO Baharkam Polri untuk pengamanan laut wilayah Aceh, khususnya perairan Selat Malaka, menjelang Pemilu 2024," katanya.
Baca juga: Polres Aceh Barat tingkatkan razia malam hari untuk pengamanan Pemilu 2024
Selain pengamanan pemilu, kata Joko Krisdiyanto, kapal tersebut diperbantukan untuk menghadapi kriminalitas di perairan Aceh, termasuk mencegah penyelundupan narkoba, ke provinsi berjuluk Bumi Serambi Mekah tersebut.