Pangkalpinang (Antaranews Aceh) - Kepala Cabang Jasa Raharja Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Permadi Anggrimulja dikabarkan menjadi korban jatuhnya pesawat Lion Air JT-610 rute Jakarta menuju Pangkalpinang pada Senin sekitar pukul 06.30 WIB.
Kepala Unit Operasional PT Jasa Raharja Babel, Chyntia Evelin Jonatan di Pangkalpinang, Senin, belum bisa memastikan kabar tersebut.
"Saya belum bisa memberikan keterangan, silahkan lihat saja data penumpang pesawat," katanya.
Baca juga: Empat Jaksa Babel jadi penumpang pesawat Lion Air JT 610
Baca juga: Jasa Raharja data ahli waris pesawat jatuh
Permadi dikabarkan berangkat menggunakan pesawat Lion Air, namun belum bisa dipastikan jadwal keberangkatannya apakah pesawat yang jatuh atau jadwal penerbangan siang.
Namun hingga siang nomor telepon seluler yang bersangkutan belum bisa dihubungi dan dari data penumpang memang tidak ada nama Permadi Anggrimulja.
Sempat tersiar kabar bahwa Permadi menjadi korban pesawat jatuh namun hingga berita ini diturunkan belum mendapatkan informasi yang pasti.
Baca juga: Ada tiga polisi di pesawat Lion Air jatuh, kata Kepala Divisi Humas Polri
Baca juga: Lion Air prihatin dengan jatuhnya pesawat JT610
Kepala Jasa Raharja dikabarkan korban pesawat jatuh
Senin, 29 Oktober 2018 15:10 WIB