Blangpidie (ANTARA) - Kepala Dinas Kesehatan, Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya) Safliati mengunjungi Rumah Sakit Umum Zainoel Abidin Banda Aceh untuk membesuk Muhammad Aufar Marsha, murid SDN 1 Blangpidie yang pingsan usai di vaksin baru-baru ini.
Paman Aufar, Tajoel Fatah, saat dikonfirmasi wartawan mengatakan bahwa, kepala dinas kesehatan dan kepala dinas pendidikan Abdya telah membesuk keponakannya tersebut.
Dalam kunjungan ke RSUD Zainal Abidin pada Selasa tersebut hadir juga Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Abdya, Jauhari.
Aufar harus dirujuk ke RSUZA, seusai mendapat penanganan dari dokter spesialis anak RSU Teungku Peukan di Kabupaten Abdya.
Ia menyebutkan, saat ini kondisi Aufar sudah membaik, dan kaki kiri yang sebelumnya susah digerakkan, kini berangsur membaik.
“Alhamdulillah sudah membaik, dan kirinya sudah bisa digerakkan, dan infus sudah bisa dilepas,” katanya.
Kadis Kesehatan Abdya, Safliati mengatakan, bahwa kunjungan dirinya bersama kepala dinas pendidikan itu, untuk memastikan kondisi Aufar.
“Kehadiran kami ini untuk melihat secara langsung kondisi Aufar,” kata Kadis Kesehatan Abdya, Safliati
Saat ini, sebutnya, kondisi Aufar sudah membaik, dan kaki kirinya sudah mendapat penanganan dari tim medis RSUZA.
“Alhamdulillah, kini Aufar berangsur membaik,” katanya.