Bireuen (ANTARA Aceh) - Dalam rangka menyambut Hari Juang Kartika dan HUT Kodam Iskandar Muda ke 70 Koramil Peusangan bersama Muspika dan Masyarakat Desa Pante Pisang Kecamatan Peusangan melaksanakan gotong royong bersama membersihkan gorong-gorong didesa tersebut pada hari Sabtu 19 Desember 2015.
Danramil peusangan Kapten Ronald samosir memimpin gotong royong bersama warga untuk pembersihan saluran pembuang dari sawah yg masih terendam oleh banjir.
kegiatan tersebut membantu mengatasi 10 hektar sawah terendam banjir, akibat tersumbatnya saluran air dikawasan Desa Pante Pisang, Kecamatan Peusangan. Muspika Peusangan dan anggota, mengelar karya bakti bersama petani, kelompok tani dan masyarakat, guna menormalisasi 200 meter saluran tersumbat itu.
Untuk mengatasi banjir, masyarakat dihimbau agar dapat meningkatkan budaya gotong royong. Moment itu juga menjadi wahana berkumpulnya berbagai kalangan masyarakat, wadah silaturrahmi, juga dapat menjali kesatuan dan persatuan antar sesama masyarakat juga pihak terkait lainnya. Sejauh masih mampu kita tangani melalui kegiatan padat karya, imbuh Kapten ARH Ronald Samosir.
Danramil peusangan Kapten Ronald samosir memimpin gotong royong bersama warga untuk pembersihan saluran pembuang dari sawah yg masih terendam oleh banjir.
kegiatan tersebut membantu mengatasi 10 hektar sawah terendam banjir, akibat tersumbatnya saluran air dikawasan Desa Pante Pisang, Kecamatan Peusangan. Muspika Peusangan dan anggota, mengelar karya bakti bersama petani, kelompok tani dan masyarakat, guna menormalisasi 200 meter saluran tersumbat itu.
Untuk mengatasi banjir, masyarakat dihimbau agar dapat meningkatkan budaya gotong royong. Moment itu juga menjadi wahana berkumpulnya berbagai kalangan masyarakat, wadah silaturrahmi, juga dapat menjali kesatuan dan persatuan antar sesama masyarakat juga pihak terkait lainnya. Sejauh masih mampu kita tangani melalui kegiatan padat karya, imbuh Kapten ARH Ronald Samosir.