Banda Aceh (ANTARA) - Pemerintah Aceh telah selesai membangun pelabuhan perikanan samudera (PPS) Kutaraja Banda Aceh dan segera dioperasionalkan dalam waktu dekat, kapasitas dermaga baru itu bisa menampung kapal hingga 200 GT.
“Alhamdulillah, dermaga ini sudah siap digunakan guna menampung kapal-kapal 100 GT ke atas yang bersandar di PPS Kutaraja," kata Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Aceh, Aliman, di Banda Aceh, Selasa.
Aliman menyampaikan, selama ini, kapal yang berkunjung ke PPS Kutaraja bersandar di dermaga muat, karena pelabuhan itu masih kekurangan dermaga sebagai tempat kapal bersandar atau istirahat.
"Sehingga kapal-kapal nelayan tersebut terpaksa bersandar atau istirahat di dermaga muat dan dermaga bongkar," ujarnya.
Baca juga: Pemerintah Aceh siapkan sejumlah lokasi investasi, begini penjelasannya
Aliman menjelaskan, PPS Kutaraja sebelumnya telah memiliki dermaga dengan panjang keseluruhan 390 meter.
Namun, dengan jumlah kapal penangkap ikan yang ada saat ini, dermaga tersebut hanya mampu menampung untuk aktivitas bongkar dan muat.