Banda Aceh (ANTARA) - Pj Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto meninjau langsung Kecamatan Lhoknga yang menjadi salah satu daerah yang terdampak kesulitan memperoleh air bersih karena kemarau yang melanda kawasan itu.
“Pemerintah Kabupaten Aceh Besar langsung merespon cepat laporan masyarakat terkait warga kesulitan memperoleh air bersih akibat kemarau dengan mengirimkan air bersih dengan menggunakan mobil tangki milik perusahaan daerah air minum (PDAM) Tirta Mountala,” kata Pj Bupati Aceh Besar Muhammad Iswato di Lamcok, Kecamatan Lhoknga.
Ia menjelaskan sesuai informasi 28 gampong/desa dalam Kecamatan Lhoknga mengalami kekeringan dan sulit memperoleh air bersih sehingga Pemerintah Kabupaten Aceh Besar yang ikut dibantu TNI, Polri dan juga PT Solusi Bangun Andalas mengirimkan air bersih ke gampong terdampak.
Baca: PDAM Tirta Mountala salurkan 96 ton air bersih di daerah krisis air
“Kehadiran saya ke sejumlah gampong seperti ke Gampong Lamcok dan beberapa gampong lainnya merupakan bagian untuk melihat langsung kondisi masyarakat dan melihat distribusi air bersih kepada masyarakat,” katanya.
Ia mengatakan pihaknya sudah menginstruksikan Perusahaan Air Minum Daerah (PDAM) Tirta Mountala untuk mendistribusikan air bersih kepada masyarakat di Kecamatan Lhoknga yang merupakan respon cepat pemerintah daerah.