Jakarta (ANTARA) - Pelatih Juventus, Max Allegri, mengumumkan keputusannya dan keputusan Presiden Andrea Agnelli tentang posisinya yang tetap aman dan bakal menakhodai Si Nyonya Tua musim depan meski gagal meloloskan timnya ke semifinal kompetisi sepak bola antarklub Eropa Liga Champions.
Hal itu disampaikan dalam jumpa pers setelah timnya dipecundangi Ajax 1-2 dalam laga kedua perempat final di Stadion Allianz, pada Rabu dini hari WIB.
"Saya sudah berbicara dengan presiden, saya akan tetap menangani Juventus musim depan," kata Allegri usai laga sebagaimana dilansir laman resmi UEFA.
Baca juga: Ajax ke semifinal setelah pecundangi Juventus 2-1,
"Dan kami sudah mulai menyusun rencana untuk musim depan," ujarnya menambahkan.
Gelandang Juventus Federico Bernardeschi yang juga menghadiri jumpa pers tersebut mengaku senang dengan keputusan tersebut.
"Ini sinyal penting, sebab presiden ingin kami menjuarai Liga Champions dan pastinya akan membangun tim yang bisa mencapainya," kata Bernardeschi.
"Saya yakin kami bisa menjuarainya dalam waktu dekat," ujarnya menambahkan.
Keyakinan Bernardeschi setidaknya harus ditunda satu musim lagi, sebab Juventus tersingkir dengan kekalahan agregat 2-3 dari Ajax.
Di Liga Italia, Juventus hanya perlu satu poin lagi untuk memastikan gelar juara ketika menjamu Fiorentina dalam laga pekan ke-33, Sabtu (20/4) besok.
Meski gagal loloskan Juventus, posisi Allegri tetap aman
Rabu, 17 April 2019 7:12 WIB