Meulaboh (ANTARA) - Bupati Aceh Barat, Provinsi Aceh, H Ramli MS berharap Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin tetap memperhatikan kesejahteraan rakyat Aceh di periode pemerintahan 2019-2024.
Menurutnya, Aceh adalah merupakan salah satu daerah yang berada di ujung barat Indonesia, dan merupakan bagian tak terpisahkan dari Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Baca juga: Presiden Jokowi akan pangkas eselon
"Saya sangat yakin, di periode kedua ini, Bapak Presiden Joko Widodo akan melanjutkan kembali sejumlah program pembangunan dan kesejahteraan bagi seluru rakyat Indonesia," kata Bupati H Ramli MS di Meulaboh, Minggu.
Baca juga: Presiden Jokowi ingin RI lepas dari jebakan kelas menengah
Menurutnya, selama kepemimpinan Presiden Joko Widodo sejak tahun 2014 lalu, banyak kemajuan yang sudah diraih seperti di bidang infrastruktur, pertumbuhan ekonomi, pariwisata, serta aneka keberhasilan lainnya.
Tidak hanya itu, khusus di Aceh, juga sudah banyak program kerja yang direncanakan selama ini berjalan sangat baik, termasuk pembangunan jalan tol Aceh-Sumut dan program lainnya.
Baca juga: Presiden Jokowi: Pelantikan menteri bisa Senin, bisa Selasa, bisa Rabu
"Di periode kedua ini, saya berharap Presiden Jokowi agar melahirkan program lainnya yang tetap prorakyat untuk kesejahteraan seluruh rakyat Indonesia," kata H Ramli MS menambahkan.
Ia juga mengakui selama pemerintahan Presiden Jokowi, kondisi Indonesia juga sangat aman dan nyaman bagi kalangan investor yang akan melakukan investasi di setiap daerah di Indonesia.