Aceh Utara (ANTARA) - TNI dari Korem 011 Lilawangsa menyalurkan bantuan 54 ribu bibit ikan air tawar untuk dibudidayakan di Desa Tanjong Dalam, Kecamatan Langkahan, Aceh Utara guna meningkatkan ekonomis masyarakat di tengah pandemi Covid-19.
Komandan Korem (Danrem) 011/Lilawangsa Kolonel Inf Sumirating Baskoro di Aceh Utara, Jumat, mengatakan bibit ikan yang disalurkan tersebut terdiri dari bibit patin dan nila.
"Bantuan bibit ikan tersebut merupakan kegiatan produktif di tengah pandemi. Budi daya dengan memanfaatkan sungai mati menggunakan keramba. Tentunya kamu harapkan dapat membantu meningkatkan penghasilan masyarakat," kata Kolonel Inf Sumirating Baskoro
Abdullah, masyarakat setempat, menyebut dirinya bersama warga lainnya merasa terbantu dengan kehadiran TNI yang mengajak budi daya ikan air tawar dengan memanfaatkan sungai mati sebagai medianya.
“Alhamdulillah dan tentunya terima kasih tak terhingga kepada Pak Danrem, Dandim dan Babinsa, serta pihak terkait lainnya atas bantuan dan dorongan untuk budidaya ikan air tawar dengan memanfaatkan sungai mati," sebut Abdullah.
TNI bantu bibit ikan tingkatkan ekonomi masyarakat
Jumat, 19 Maret 2021 15:16 WIB