Calang (ANTARA) - Dinas Kesehatan Kabupaten Aceh Jaya menyatakan terus meningkatkan sosialisasi kepada keluarga terkait pentingnya imunisasi bagi anak menyusul masih rendahnya capaian imunisasi di daerah itu.
"Salah satu upaya yang kita lakukan adalah sosialisasi Penyakit yang Dapat Dicegah Dengan Imunisasi (PD3I), pertemuan dengan pihak sekolah, MPU serta koordinasi lainnya guna mendongkrak imunisasi," Kata Kabid P2P Dinas Kesehatan Kabupaten Aceh Jaya, Verra Aspriyanti, Selasa.
Ia menyebutkan capaian imunisasi anak di Kabupaten Aceh Jaya hanya 13,8 persen dari sasaran yang harus dicapai yaitu 2.338 anak.
“Capaian hingga saat ini masih 323 anak tergolong rendah dari sasaran yang harus kita capai 2.338," kata
Menurut di ada beberapa penyebab capaian imunisasi di daerah itu masih rendah yakni faktor keluarga yang tidak mau anaknya dilakukan imunisasi.
"Mereka takut Imunisasi anaknya demam, ada yang menyampaikan kalau imunisasi haram, ada juga yang beranggapan anak rewel setelah disuntik, dan masih banyak alasan lainnya," katanya.
Ia juga mengajak semua pihak untuk mendukung dan menyampaikan kepada keluarga yang mempunyai anak akan pentingnya melaksanakan imunisasi.
"Imunisasi ini bertujuan agar membentuk kekebalan dalam upaya mencegah terserang penyakit seperti penyakit campak," katanya.