Meulaboh (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Aceh Barat mulai menyalurkan gaji ke-13 aparatur sipil negara (ASN) di daerah tersebut dengan jumlah uang yang disalurkan mencapai Rp25,5 miliar lebih.
“Gaji ke-13 yang kita salurkan ini untuk 5.481 orang ASN yang bertugas di lingkungan Pemerintah Kabupaten Aceh Barat,” kata Kepala Badan Pengelola Keuangan Daerah (BPKD) Kabupaten Aceh Barat, Zulyadi kepada ANTARA di Meulaboh, Rabu.
Ia menyebutkan, pendistribusian gaji ke-13 tersebut ditargetkan akan selesai dalam pekan ini atau sebelum Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah, sehingga diharapkan dana tersebut dapat digunakan para ASN untuk kebutuhan menyambut hari raya qurban.
Zulyadi mengatakan, dari total 48 organisasi perangkat daerah (OPD) di Kabupaten Aceh Barat, sebanyak dua OPD hingga saat ini belum mengajukan surat perintah membayar (SPM) ke BPKD Aceh Barat.
Dua instansi tersebut masing-masing Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Aceh Barat dan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Aceh Barat.
Ia memastikan penyaluran gaji ke-13 ribuan ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Aceh Barat hingga saat ini masih terus berproses, dan dipastikan sebelum Idul Adha uang tersebut sudah masuk ke masing-masing rekening ASN.
Pemerintah Kabupaten Aceh Barat mengharapkan dengan pendistribusian gaji ke-13 tersebut, diharapkan dapat meningkatkan perekonomian dan perputaran uang tunai di daerah, sehingga dapat meningkatkan daya beli di masyarakat.
Hal ini juga diharapkan dapat meningkatkan aktivitas jual beli di masyarakat, sehingga mendorong peningkatan pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Aceh Barat, demikian Zulyadi.
Baca juga: Disdik Aceh cairkan tunjangan profesi guru dan gaji 13 Rp176 miliar
5.481 ASN di Aceh Barat mulai terima gaji ke-13, jumlahnya Rp25,5 miliar lebih
Rabu, 12 Juni 2024 16:31 WIB