Laporan Rosenblatt mencakup:
- Peluang Tren Bull Market BTC yang Mendorong Permintaan Peralatan Mining: Sebagai kreator chip miner Bitcoin ASIC pertama di dunia, Canaan Avalonminer menawarkan kinerja, efisiensi energi, dan durabilitas terbaik. Permintaan rig A14 juga meningkatkan pendapatan hingga dua kali lipat pada Triwulan II-2024 setelah halving Bitcoin pada April 2024; permintaan produk seri Avalonminers A15 dan A16 yang segera dilansir akan terus meningkat, sejalan dengan langkah Canaan yang terus membuat terobosan lewat produk-produknya.
- Menyesuaikan Strategi untuk Berfokus pada Ekspansi Fasilitas Self-mining, khususnya di Amerika Utara: Rencana pihak manajemen Canaan untuk meningkatkan kapasitas captive mining di Amerika utara dari 0,65EH/s menjadi 10EH/s pada Semester I-2025, merupakan langkah penting untuk mendorong pendapatan captive mining di tengah pertumbuhan pasar yang mudah diprediksi. Di sisi lain, Canaan memprioritaskan pengembangan solusi mining yang hemat energi. Hal tersebut tak hanya meningkatkan daya tarik Canaan bagi kalangan pelanggan yang mengutamakan kelestarian alam, namun juga meningkatkan daya saingnya.
- Portofolio Hak Paten yang Lengkap: Strategi Canaan untuk pertumbuhan berkelanjutan mencakup portofolio hak paten yang lengkap, bahkan berbagai hak paten ini berhubungan dengan teknologi cip ASIC dan HPC. Hak kekayaan intelektual berada di balik daya saing Canaan, serta menopang strategi pertumbuhan jangka panjang Canaan.
- Aktif Menjajaki Aliansi dan Kemitraan Strategis: Canaan juga aktif berkolaborasi dengan perusahaan teknologi lain dan lembaga riset untuk mendorong inovasi dan memperluas jangkauan pasar. Kemitraan ini membantu Canaan memimpin kemajuan teknologi dan menawarkan solusi mutakhir kepada pelanggan.
- Kesimpulan: Rosenblatt merekomendasikan saham Canaan kepada investor berdasarkan beberapa faktor: hash rate dan apresiasi harga Bitcoin yang meningkat, permintaan yang melonjak atas mining rig generasi baru Canaan; fokus strategis Canaan dalam ekspansi self-mining yang paling profitabel, menyasar Amerika Utara; dan, ruggedized rigs Canaan yang memfasilitasi mining di wilayah berbiaya rendah dan bermedan berat.
Rosenblatt adalah perusahaan riset dan bank investasi yang melayani broker institusi, serta menyediakan layanan khusus di sektor finansial, struktur pasar, dan riset.
Mengenai laporan pihak ketiga ini, Canaan menilainya sebagai prospek atas potensi pertumbuhan perusahaan pada masa depan, serta pengakuan positif atas valuasi perusahaan. Laporan tersebut juga dapat meningkatkan kepercayaan investor publik, menjaga harga saham Canaan, serta meningkatkan citra Canaan di pasar modal sehingga mendukung perkembangan perusahaan dalam jangka panjang.
Tentang Canaan Company: Berdiri pada 2013, Canaan Inc. (NASDAQ: CAN) adalah perusahaan teknologi yang mendesain cip komputer ASIC berkinerja tinggi, menjalankan penelitian dan pengembangan cip, memproduksi alat-alat komputer, dan menyediakan layanan perangkat lunak. Canaan sangat berpengalaman mendesain cip dan menjalankan produksi ASIC. Pada 2013, dipimpin Nangeng Zhang, Pendiri dan CEO Canaan, tim Canaan menjual mesin mining pertama di dunia yang menggunakan teknologi ASIC dalam sejarah bitcoin dengan merek Avalon. Pada 2019, Canaan melakukan pencatatan saham perdana di Nasdaq Global Market. Anda dapat menghubungi alamat surel pr@canaan-creaive.com untuk memperoleh informasi lebih lanjut.
SOURCE Canaan Inc.